Monday, December 21, 2009

Tips Mengatasi PC Anda yang Kinerjanya Lambat

Sebagian dari Anda mungkin mengalami masalah yang sama pada PC/notebook/netbook Anda, yakni performa yang melambat. Anda dapat melakukan beberapa langkah yang dapat membantu dalam mengatasi masalah ini.

Pada dasarnya, masalah PC yang kinerjanya lambat bisa disebabkan karena software maupun hardware. Berikut ini adalah langkah yang dapat Anda tempuh :



Software
Program dan File yang Terlalu Penuh
Uninstall dan hapus program dan files yang tidak diperlukan, jalankan Disk Cleanup dan Disk Defragmenter. Disk Cleanup dapat membantu dalam menghapus file-file yang tidak lagi diperlukan, sementara Disk Defragmenter membantu dalam merapihkan kembali fragmen-fragmen file yang terdapat dalam disk. Sehingga, ini dapat mengoptimalkan kinerja PC.

Virus dan Spyware
PC melambat sangat mungkin disebabkan oleh virus dan spyware yang bersemayam dalam PC Anda, karena mereka memakan resource yang cukup besar. Oleh karena itu, Anda harus menggunakan anti-virus dan anti-spyware yang dapat bekerjasama dalam memusnahkan malware-malware tersebut.

Anda bisa juga mengamati Windows Task Manager dan MS Configuration Utility (msconfig) untuk menemukan aplikasi-aplikasi mencurigakan yang berjalan pada sistem Anda. Hentikan proses tersebut.

Registry
Banyak yang berpendapat bahwa membersihkan registry tidak banyak membantu, namun ada juga yang berpendapat sebaliknya. Jika kasus yang Anda alami parah, maka membersihkan registry bisa agak membantu. Anda dapat melakukannya dengan bantuan software CCleaner yang dapat diperoleh secara gratis.

Startup
Setting ulang startup Anda, yakni software-software yang melakukan loading ketika PC Anda dinyalakan. Klik Start > Run dan ketikkan "msconfig". Selanjutnya klik tab Startup dan Anda menemukan sejumlah daftar panjang software yang berjalan ketika Anda menyalakan PC. Anda dapat mematikan software yang sepertinya tidak diperlukan. Namun hati-hati, jangan sampai Anda men-disable komponen penting Windows.

Windows Service
Cek dan disable Windows Services yang tidak diperlukan. Untuk mengeceknya, klik Administrative Tools pada Control Panel. Klik Services, dan Anda akan mendapatkan informasi mengenai layanan-layanan apa saja yang enable di komputer Anda. Disable layanan yang kira-kira tidak diperlukan, untuk menghemat resource.

Network Lama
Komputer Anda mungkin berusaha untuk terhubung dengan shared hard drive yang sekarang sudah tidak ada lagi. Oleh karena itu, klik kanan network yang sudah tidak Anda gunakan di Windows Explorer, dan klik Delete. Klik juga "Disconnect Network Drive".

Install Ulang Windows
Jika trik-trik diatas tidak dapat membantu, maka Anda dapat melakukan install ulang Windows. Install ulang hard drive, software-software dan mengembalikan data dari backup. Komputer Anda akan berjalan cepat lagi, dan seolah `lahir kembali`.


Selain masalah software, lambatnya kinerja PC juga dapat disebabkan oleh hardware.

Hardware
Overheating
Hardware Anda mungkin terlalu panas, bisa jadi karena fan yang sudah tidak berfungsi dengan baik, atau memang PC memang sedang bekerja dengan keras. Mungkin Anda dapat mempertimbangkan untuk menggunakan fan tambahan.

RAM Bermasalah
PC Anda lama, sementara software-software baru terus bermunculan. Dengan RAM lama, tentu saja tidak cukup kuat untuk menjalankan software-software baru yang punya spesifikasi lebih tinggi, dan makan banyak resource. Anda membutuhkan RAM baru yang berkualitas dan punya memory lebih besar. Masalah RAM juga bisa disebabkan karena RAM yang terlalu panas. Dalam kasus ini, Anda dapat memasang RAM fan untuk mendinginkannya.

Hard Disk Rusak
Kasus terburuk yang terjadi yakni hard disk Anda sudah mendekati akhir umur ekonomisnya, dan memang sudah hampir saatnya untuk diganti. Lebih baik Anda siap-siap untuk back-up data sebelum hard disk benar-benar rusak.

Sumber : teknologi komunikasi informasi

No comments:

 

Berita ICT Copyright © 2009 Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal